Lebih Rapi dan Tak Mudah Rusak, Ini Tips Simpan Bra ala Marie Kondo

Dian Fitriani N - Selasa, 14 Desember 2021
Cara menyimpan bra metode KonMari ala  Marie Kondo
Cara menyimpan bra metode KonMari ala Marie Kondo dannikonov

Parapuan.co - Metode merapikan barang ala Marie Kondo selalu jadi inspirasi bagi banyak orang.

Pasalnya, metodenya yang disebut KonMari ini bisa membuat barang yang menumpuk di rumah menjadi lebih rapi. 

Ia juga kerap membagikan tip dalam menata dan menyimpan bra agar lebih hemat tempat dan tidak mudah rusak, sehingga fashion item ini bisa lebih awet dipakai. 

Prinsip dan cara melipat bra menurut KonMari mengusung penataan berdiri atau vertikal.

Hebatnya lagi, metode ini bisa menjamin bra kita tidak kusut saat disimpan, lho.

Penasaran bagaimana cara menyimpan bra metode KonMari? Yuk, simak uraian di bawah ini.

Baca Juga: Nyaman dan Stylish, Ini 5 Jenis Bra yang Cocok untuk Backless Dress

1. Sortir bra sesuai kondisi bahan

Pisahkan bra layak pakai dengan yang tidak, kamu bisa melihat dari kondisi bra tersebut apakah masih kencang atau justru sudah mulai kendur.

Berikan jangka waktu untuk setiap penyimpanan bra yang kurang kamu sukai, misalnya satu bulan.

"Jika kita tidak menyukainya mengapa masih disimpan?" ujar Anastasia Bezrukova, Marie Kondo Colsultant, seperti mengutip dari wawancara bersama Loveokko.

Sumber: YouTube,Loveokko
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps