Rayakan Hari Teh Internasional, Ini 4 Rekomendasi Kebun Teh di Bogor

Anna Maria Anggita - Rabu, 15 Desember 2021
Wisata kebun teh di Bogor
Wisata kebun teh di Bogor Tsaniyah Faidah

Parapuan.co - Tepat pada 15 Desember 2021, Hari Teh Internasional kembali diperingati dan dirayakan oleh dunia.

Selaras dengan itu, mengunjungi kebun teh tampaknya ide yang menarik dalam rangka memperingatinya sekaligus menyegarkan pikiran.

Pasalnya, bagi Kawan Puan yang berdomisili di Jabodetabek, kamu dapat menemukan kebun teh dengan mudah di daerah Bogor.

 

Baca Juga: Jadi Salah Satu Lokasi Syuting Yowis Ben 3, Ini 5 Hidden Gem di Kediri

Melansir dari Tribun Travel, ini 4 rekomendasi tempat wisata kebun teh di Bogor. Yuk, simak!

1. Kebun Teh Cianten

Rekomendasi tempat wisata kebun teh pertama ialah Kebun Teh Cianten, yang berlokasi di Jalan Karacak, Leuwiliang, Kecamatan Leuwiliang, Bogor, Jawa Barat.

Jika Kawan Puan ingin datang ke kebun teh yang masih sepi pengunjung, maka kamu cocok untuk datang ke Kebun Teh Cianten.

Di sini para wisatawan bisa beristirahat dan mencari ketenangan dari hiruk pikuk keramaian.

Pemandangan Kebun Teh Cianten juga memukau, sehingga wisatawan bisa memanjakan mata sambil melakukan aktivitas seru, layaknya berswafoto.

Sumber: Tribun Travel
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

Film Sebelum Tujuh Hari: Fanny Ghassani Buat Perjanjian Mengerikan