Sutradara Sebut Tersanjung The Series Bakal Angkat Isu Pemberdayaan Perempuan

Alessandra Langit - Sabtu, 18 Desember 2021
Tersanjung The Series tayang di WeTV Rabu, 8 Desember 2021.
Tersanjung The Series tayang di WeTV Rabu, 8 Desember 2021. WeTV

Parapuan.co - Kawan Puan, di penghujung tahun 2021, banyak serial drama Indonesia yang siap menemani liburanmu.

Salah satu drama Indonesia yang ditunggu-tunggu adalah Tersanjung The Series yang diadaptasi dari sinetron populer tahun 90-an.

Baru-baru ini sang sutradara, Anggy Umbara, membocorkan soal plot cerita dan karakter di serial yang digarapnya.

Ternyata, Anggy memilih untuk mencari akar permasalahan dalam sinetron Tersanjung dibanding mengadaptasi jalan ceritanya.

Anggy tertarik untung mengangkat isu pemberdayaan perempuan lewat karakter Indah yang diperankan oleh Jessica Mila.

Baca Juga: Intip Trailer Tersanjung The Series, Drama Indonesia Adaptasi Sinetron Ikonik 90an

Menurut Anggy, karakter Indah merupakan representasi dari perempuan Indonesia yang berjuang untuk bertahan hidup sendirian.

"Jadi kita ambil dari akarnya aja, si Indah ini. Indah ini penggambaran perempuan Indonesia yang harus struggle sendirian di hidupnya, dia harus survive," kata Anggy, dikutip dari Kompas.com.

Melihat karakter Indah yang dekat dengan keseharian penonton perempuan, Anggy memutuskan untuk menjadikan karakter tersebut sebagai fokus cerita.

Bersama tim penulis, Anggy sepakat bahwa serial drama ini akan mengusung isu pemberdayaan perempuan.

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Gaya Para Pesohor Perempuan Dunia di Pelantikan Donald Trump