Konflik dengan Sahabat? Cobalah 5 Cara Ini untuk Mengatasinya

Saras Bening Sumunar - Sabtu, 25 Desember 2021
Cara mengatasi konflik dengan sahabat
Cara mengatasi konflik dengan sahabat PeopleImages

Parapuan.co – Setiap hubungan pasti pernah mengalami konflik, termasuk hubungan dengan sahabat.

Meskipun begitu, adanya konflik dengan sahabat merupakan sesuatu yang wajar.

Bahkan adanya konflik ini dapat lebih menguatkan hubungan persahabatan dan mengetahui kakateristik satu sama lain.

Saat dihadapkan konflik dengan sahabat, penting bagi Kawan Puan untuk segera mengatasinya.

Tentu, kamu tidak ingin jika konflik ini akan semakin panas hingga mengakhiri persahabatanmu.

Lantas, bagaimana cara yang tepat untuk mengatasi konflik dengan sahabat ini?

Sebagaimana yang dikutip dari laman PinkVilla, berikut cara mengatasi konflik dengan sahabat yang bisa kamu coba!

Baca Juga: Hilangkan Gengsi, Ini 4 Cara Tetap Terhubung dengan Teman Lamamu

1. Meminta maaf

Permintaan maaf menjadi hal yang penting untuk dilakukan. Selain itu tak ada salahnya jika Kawan Puan dan sahabat saling mengakui kesalahan masing-masing.

Untuk itu segera ambil inistiatif untuk meminta maaf atas kesalahan yang kamu lakukan hingga menimbulkan konflik.

Kawan Puan bisa memberikan permintaan maaf yang tulus pada sahabatmu.

Permintaan maaf dapat meluluhkan hati dan membuat hubungan persahabatan lebih kuat.

Dengan meminta maaf, segalanya akan menjadi lebih baik.

Sumber: Pinkvilla
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Konflik dengan Sahabat? Cobalah 5 Cara Ini untuk Mengatasinya