Parapuan.co - Pernahkah Kawan Puan melihat video viral di media sosial tentang bayi mengangkat kakinya karena tidak mau menginjak rumput?
Pada dasarnya tekstur ujung rumput terasa tajam untuk bayi sehingga memicu geli, kaget, dan bahkan basah.
Hal ini membuat bayi merasakan pengalaman sensorik karena bersentuhan dengan sesuatu yang asing bagi tubuhnya.
“Beberapa bayi mengangkat kakinya setelah menginjak rumput karena sistem saraf bayi berkembang, penglihatan, sensasi, dan suara menjadi intens,” ujar neuropsikolog Dr. Sanam Hafeez dari Universitas Columbia, mengutip Romper.
Dr. Sanam melanjutkan kalau rumput yang menggelitik dan tajam membuat bayi takut karena mereka terbiasa dengan permukaan yang lebih lembut dan nyaman seperti ubin atau karpet.
Baca Juga: Wajib Tahu, 3 Permainan Bola Indoor Ini Cocok untuk Melatih Motorik Anak
Sebenarnya bukan karena bayi yang membenci rumput, tetapi pengalaman baru dan asing bagi mereka.
“Beberapa bayi bereaksi berbeda terhadap pengalaman sensorik daripada yang lain. Itulah sebabnya beberapa bayi mengangkat kaki mereka dan yang lain tidak,” imbuhnya.
Mengangkat kaki dari rumput merupakan respon otomatis bayi sebagai mekanisme perlindungan diri dari sesuatu yang asing.
Apakah Ketidaksukaan Bayi pada Rumput Perlu Dikhawatirkan?
Dokter anak dari Rumah Sakit Nasional Anak di Amerika Serikat, Sarah Schaffer-DeRoo, menjelaskan tentang kekhawatiran orang tua ketika bayi menghindari rumput.