Ide Ucapan Tahun Baru Bahasa Inggris dari Film dan Serial TV, Cocok untuk Caption Instagram

Alessandra Langit - Sabtu, 1 Januari 2022
Ucapan tahun baru bahasa Inggris dari film dan serial TV
Ucapan tahun baru bahasa Inggris dari film dan serial TV filo

Parapuan.co - Kawan Puan, sudahkah kamu mengucapkan pesan dan harapan tahun baru untuk orang-orang terkasih?

Merangkai kata-kata ucapan dan harapan untuk tahun baru memang memakan waktu dan menguras pikiran.

Kini, ucapan tahun baru berbahasa Inggris sedang menjadi tren untuk caption Instagram atau pesan yang disebarkan ke keluarga dan teman-teman.

Menulis ucapan dengan bahasa asing tidaklah mudah, kamu harus memilih kata yang tepat, indah, dengan tata bahasa yang benar.

Mungkin Kawan Puan tidak punya cukup waktu atau kehabisan ide untuk merangkai ucapan tahun baru dengan bahasa Inggris.

Tenang saja, PARAPUAN telah merangkum ide ucapan tahun baru dengan bahasa Inggris yang dikutip dari film dan serial TV populer berserta terjemahannya.

Baca Juga: Ini Dia 6 Film Barat yang Bisa Kamu Tonton saat Malam Tahun Baru 2022

"The one thing that turns the world from the longing place to a beautiful place is love. Love and any of its forms. Love gives us hope for this New Year."Sam (New Year's Eve)

Kutipan dari film romantis ini menyatakan bahwa cinta adalah hal yang dapat mengubah dunia menjadi lebih indah.

Cinta juga menjadi kekuatan yang memberikan harapan bagi kita, terutama di tahun yang baru ini.

Ucapan ini cocok untuk Kawan Puan berikan kepada pasangan, sahabat, dan keluarga yang kamu cintai.

Sumber: IMDb
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Ide Ucapan Tahun Baru Bahasa Inggris dari Film dan Serial TV, Cocok untuk Caption Instagram