Kabar Baik! Biaya Rapid Tes Antigen di Stasiun Kereta Api Turun Jadi Rp 30 Ribu

Firdhayanti - Sabtu, 1 Januari 2022
Rapid tes antigen di Daop 1 Jakarta/
Rapid tes antigen di Daop 1 Jakarta/ kompas.com

Parapuan.co - Kawan Puan, mulai hari ini, Sabtu (1/1/2022), Tarif Rapid Tes Antigen di stasiun kereta api mengalami penurunan. 

Harga Rapid Tes Antigen yang semula Rp45.000,00 kini turun menjadi Rp35.000,00. 

Tarif ini berlaku pada 83 stasiun yang melayani tes rapid antigen di Indonesia. 

Baca Juga: Pemerintah Resmi Turunkan Tarif Rapid Test Antigen, Berikut Rincian Harganya

Penurunan harga Rapid Tes Antigen merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan pelayanan kepada pengguna kereta api. 

Hal itu dikemukakan oleh VP Public Relations PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) Joni Martinus. 

"Penyesuaian tarif rapid test Antigen tersebut merupakan salah satu bentuk peningkatan pelayanan KAI kepada pelanggan di masa libur Tahun Baru 2022 ini," kata Joni kepada Kompas.com pada Kamis (30/12/2021). 

Sebagaimana diketahui, Rapid Tes Antigen merupakan salah satu persyaratan wajib perjalanan dalam libur Tahun Baru 2022. 

Hal ini juga masuk dalam persyaratan bepergian dengan kereta api. 

Bagi penumpang yang berusia diatas 12 tahun wajib melakukan Rapid Tes antigen. 

Terjangkaunya harga Rapid Tes Antigen diharapkan dapat membuat para penumpang memenuhi syarat perjalanan menggunakan kereta api. 

Pasalnya, pihak KAI mengaku telah menolak 22.576 pelanggan pada 17-29 Desember 2021 yang tidak memenuhi syarat perjalanan. 

Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat