Parapuan.co - Kabupaten Banyuwangi jadi salah satu destinasi wisata menarik Indonesia.
Kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Timur ini bahkan dipilih menjadi lokasi syuting film Yowis Ben 3, dibintangi oleh Bayu Skak.
Dilansir dari laman resmi Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas mengungkap terpilihnya Banyuwangi menjadi lokasi syuting film Yowis Ben 3 itu sangat disyukuri.
"Kekuatan kultural film ini adalah mengajak penonton bernostalgia sekaligus memahami keseharian khas Jawa Timur-an. Saya kira akan semakin mendongkrak awareness Banyuwangi di mata anak-anak muda di Tanah Air," ujar Anas.
Kawan Puan perlu tahu bahwa ada banyak hidden gem di Banyuwangi yang menjadikannya destinasi wajib kala kamu liburan.
PARAPUAN telah merangkum dari Kompas.com, deretan wisata alam di Banyuwangi yang asri dan alami.
1. Taman Nasional Alas Purwo
Di Banyuwangi terdapat dua taman nasional, yakni Meru Betiri dan Alas Purwo.
Baca Juga: 5 Hidden Gem Kalimantan Timur, Lokasi Baru Ibu Kota Negara Indonesia