Selama Pandemi, Begini Cara Bunga Citra Lestari Penuhi Kebutuhan Keluarga

Aghnia Hilya Nizarisda - Sabtu, 15 Januari 2022
Bunga Citra Lestari digandeng sebagai brand ambassador brand ini.
Bunga Citra Lestari digandeng sebagai brand ambassador brand ini. Dok. Blibli

Parapuan.co - Pandemi telah mengubah banyak hal dalam kehidupan dan salah satunya ialah kebebasan untuk beraktivitas di luar rumah.

Hal tersebut pun dirasakan oleh aktris Bunga Citra Lestari yang memilih berbelanja kebutuhan sehari-hari dari rumah, dibandingkan harus datang langsung.

Pasalnya, penyanyi yang akrab disapa BCL ini dikenal sebagai salah satu selebritas yang dinilai amat ketat menjalankan protokol kesehatan (prokes).

Rupanya, berdasarkan rilis yang PARAPUAN terima, salah satu cara Bunga memenuhi kebutuhan tersebut ialah menggunakan e-commerce Blibli.

"Selama pandemi, belanja online menjadi solusi terbaik untuk memenuhi setiap kebutuhan aku dan keluarga," ungkap pelantun Kecewa ini.

Pelakon My Stupid Boss ini mengungkapkan, selain mencari tempat dengan produk yang berkualitas, pembayaran juga menjadi perhatiannya.

"Dalam berbelanja aku mengutamakan kenyamanan dan kepercayaan untuk produk berkualitas serta pembayaran yang aman," ujar Bunga.

Tidak hanya itu, Bunga yang memang dikenal suka memasak kue atau baking ini pun puas ketika bahan-bahan yang dibutuhkannya bisa datang cepat.

"Ketika aku tiba-tiba mendapatkan inspirasi baking dan untuk membeli bahan-bahan, Bliblimart selalu menjadi andalanku, terlebih dengan pengiriman 2 jam sampai," terangnya.

Baca Juga: Noah Sinclair Ulang Tahun, Bunga Citra Lestari Berikan Doa Menyentuh

Sumber: Press Release
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

Film Sebelum Tujuh Hari: Fanny Ghassani Buat Perjanjian Mengerikan