Parapuan.co - Drama Snowdrop yang dibintangi Jisoo Blackpink dan Jung Hae In cukup menarik perhatian.
Di drama ini yang terlihat menonjol adalah latar cerita pada tahun 1987 saat Korea Selatan dipimpin pemerintahan yang diktator.
Bukan itu saja, drama Snowdrop juga layak ditonton karena latar tempat yang banyak dimunculkan dalam cerita, yaitu kampus.
Dikisahkan, penyanderaan terjadi di dalam asrama universitas khusus perempuan, yaitu Hosu Women’s University.
Terlepas dari latar kampus tersebut, di Indonesia sendiri juga banyak perguruan tinggi yang menyediakan asrama bagi para mahasiswanya, lho.
Kamu mungkin sudah tahu beberapa di antaranya, semisal IPDN (Institut Pemerintahan Dalam Negeri) atau Akpol (Akademi Kepolisian).
Di samping keduanya, ternyata ada kampus negeri hingga swasta ternama yang juga punya asrama untuk mahasiswa.
Kampus mana saja, ya? Simak informasinya di bawah ini seperti dikutip dari berbagai sumber!
1. Universitas Gadjah Mada (UGM)
Pertama, ada UGM sebagai PTN yang memiliki fasilitas asrama bagi para mahasiswanya, terutama yang berasal dari luar wilayah Yogyakarta.