Nuansa Silver Metallic, Intip Penampilan Para Bridesmaid Sheila Dara

Dian Fitriani N - Minggu, 16 Januari 2022
Penampilan bridesmaid dan groomsman di pernikahan Sheila Dara dan Vidi Aldiano.
Penampilan bridesmaid dan groomsman di pernikahan Sheila Dara dan Vidi Aldiano. Instagram story @rezachandika & @kareycamoeloek

Parapuan.co - Kabar bahagia tengah menyelimuti pasangan selebriti, Vidi Aldiano dan Sheila Dara, keduanya resmi mengucap janji suci di Hotel Dharmawangsa, Jakarta, Sabtu (15/1/2022).

Sebelumnya, baik Vidi dan Sheila telah melakukan serangkaian prosesi, mulai dari siraman hingga ngeuyeuk seureuh. 

Layaknya pernikahan artis papan atas lainnya, pasangan ini pun tak melupakan kehadiran teman-teman terbaik mereka.

Gaya bridemaids dan groomsman Vidi Aldiano dan Sheila Dara.
Gaya bridemaids dan groomsman Vidi Aldiano dan Sheila Dara. Instagram @ninokayam

Deretan seleb Tanah Air seperti Tara Basro, Rossa, Bunga Citra Lestari, Afgan, Nino Kayam, Reza Chandika, Kareyca hingga Renata Moeloek didapuk menjadi bridemaid dan groomsman-nya.

Penasaran seperti apa detail penampilan mereka? Berikut ulasannya!

Kareyca dan Renatta Moeloek

Kareyca dan Renatta Moeloek saat menjadi bridesmaid di pernikahan Vidi dan Sheila.
Kareyca dan Renatta Moeloek saat menjadi bridesmaid di pernikahan Vidi dan Sheila. Instagram story @kareycamoeloek

Bak anak kembar, kakak beradik Kareyca dan Renatta Moelek tampil kompak saat menjadi bridemaid. 

Baca Juga: Intip Penampilan Sheila Dara di Resepsi Kedua yang Bertema Romantic Edgy



REKOMENDASI HARI INI

149.703 Anak Terima Imunisasi Lengkap Melalui Program BIAS 2024