Kebutuhan Perawatan Kecantikan oleh Ahli Kian Meningkat, Plasthetic Clinic Buka Cabang Baru

Citra Narada Putri - Rabu, 19 Januari 2022
Plasthetic Clinic buka cabang ke-2-nya di Alam Sutera,
Plasthetic Clinic buka cabang ke-2-nya di Alam Sutera, Dok. Plasthetic Clinic

Parapuan.co - Kebutuhan perawatan kecantikan yang dilakukan oleh profesional yang terpercaya semakin meningkat dari masa ke masanya.

Maka tak heran jika semakin bertumbuh subur klinik-klinik kecantikan yang memenuhi berbagai kebutuhan banyak orang tersebut.

Seperti Plasthetic Clinic yang akhirnya membuka cabang ke-2-nya Alam Sutera, Tangerang Selatan, pada pertengahan Januari lalu.

"Ternyata di masa yang masih pandemi ini tidak menyurutkan antusiasme masyarakat sekitar akan klinik kecantikan kami,” ujar dr Vera sebagai dokter estetik Plasthetic Clinic cabang Alam Sutera.

Di momen pembukaan klinik ke-2-nya ini, Plasthetic Clinic menyediakan berbagai promo yaitu diskon segala perawatan estetika sampai 50 persen. 

Mulai dari facial, laser hingga filler yang ditawarkan dengan harga khusus, dan berlaku hingga Maret 2022. 

Untuk diketahui, Plasthetic Clinic adalah klinik kecantikan yang menyediakan perawatan estetika lengkap dari ujung kaki hingga ujung kepala.

Termasuk juga tindakan operasi bedah plastik yang dilakukan oleh dokter bedah plastik berpengalaman.

Klinik ini sudah berdiri sejak 2019 dan saat ini sedang ekspansi ke berbagai daerah di nusantara.

Baca Juga: Rayakan Tahun ke-4, Klinik Kecantikan Ini Berinovasi Tawarkan Perawatan Kecantikan Premium

Grand opening Plasthetic Clinic Alam Sutera.
Grand opening Plasthetic Clinic Alam Sutera. Dok. Plasthetic Clinic



REKOMENDASI HARI INI

Singapura Berlakukan Aturan Penggunaan Gadget Anak di Bawah 12 Tahun