Parapuan.co – Siapa sangka, garam dapur yang sering digunakan sebagai penyedap masakan ternyata memiliki berbagai macam manfaat.
Sebelumnya, garam dapur dapat dimanfaatkan sebagai pupuk kompos yang dapat menyuburkan tanaman.
Pasalnya garam dapur mengandung unsur magnesium dan sulfur yang dibutuhkan oleh tanaman.
Tak hanya itu, ternyata garam dapur juga dapat dimanfaatkan untuk membersihkan beberapa perabotan di rumah lo, Kawan Puan!
Kira-kira apa saja benda yang dapat dibersihkan dengan garam dapur? Berikut berbagai manfaatnya, seperti yang dikutip dari Kompas.com!
1. Membersihkan wastafel cuci piring
Manfaat garam dapur yang pertama adalah untuk membersihkan wastafel cuci piring. Pasalnya garam dapur bisa bantu mengangkat noda membandel.
Kawan Puan bisa mencampurkan garam dan baking soda dengan perbandingan 1:1.
Kemudian masukan campuran tersebut ke wastafel dapur yang bernoda. Tunggu beberapa saat, lalu bilas dengan air mengalir.
Baca Juga: Jangan Salah, Garam Dapur Ternyata Bisa Digunakan sebagai Kompos
2. Membersihkan talenan
Manfaat lain dari garam dapur yang jarang Kawan Puan ketahui adalah bisa untuk membersihkan talenan.
Beberapa jenis sayuran seperti wortel dan tomat kerap meninggalkan noda pada sayuran.
Sementara bawang putih dan bawang merah juga kerap meninggalkan bau tak sedap pada talenan.
Tak perlu khawatir, untuk mengatasi masalah ini cukup gunakan garam dan taburkan di atasnya.
Selain itu, Kawan Puan bisa menambahkan perasan buah lemon pada talenan yang telah ditaburi garam untuk mendapatkan talenan yang benar-benar bersih.
Baca Juga: Simak Fakta Mengejutkan Jika Menyiram Tanaman dengan Air Garam
3. Membersihkan setrika
Jangan salah, garam dapur juga bisa Kawan Puan manfaatkan untuk membersihkan setrika.
Jika Kawan Puan mendapati permukaan setrika yang kotor dan gosong, segera atasi dengan garam.
Kawan Puan bisa menaburkan garam pada selembar kertas roti dan letakkan setrika yang hangat di atasnya.
Perlahan, kotoran yang menempel pada setrika akan terlepas. Biarkan hingga setrika mendingin dan kemudian seka dengan air.
Nah Kawan Puan itu tadi berbagai manfaat garam dapur untuk membersihkan perabotan di rumah.
Sekarang sudah tahu kan manfaat luar biasa dari garam dapur? Yuk cobain di rumah! (*)
Baca Juga: Siapa Sangka, 4 Bahan Tak Terduga Ini Bisa Bersihkan Gosong pada Setrika