Sedang Tren, Ini Dia Beberapa Hal tentang NFT yang Perlu Kamu Tahu

Firdhayanti - Jumat, 21 Januari 2022
NFT kini sedang banyak dicari masyarakat
NFT kini sedang banyak dicari masyarakat ST.art

Parapuan.co - Baru-baru ini, seorang pemuda bernama Ghozali sedang marak menjadi perbincangan. 

Pasalnya, ia berhasil menjual foto selfienya hingga mendapat uang miliaran rupiah selama lima tahun sebagai Non Fungible Token (NFT) di sebuah pasar daring bernama Open Sea. 

Karena hal inilah NFT menjadi hal yang turut dicari banyak orang.

Untuk itu, ini dia hal-hal yang perlu kamu ketahui tentang NFT, seperti melansir Kompas.com

1. Apa Itu NFT

NFT adalah barang digital yang dapat dijual belikan menggunakan teknologi blockchain. 

NFT ini diperdagangkan melalui platform khusus, layaknya cryptocurrency

Serupa dengan namanya, NFT merupakan sesuatu yang sepadan dengan barang yang setara. 

Melansir Forbes, NFT merupakan unit data unik yang tidak dipertukarkan, yang disimpan di blockchain yang dapat melacak transfer, kepemilikan, dan properti aset digital unik.

Baca Juga: Begini Cara Kerja NFT, Aset Digital yang Sedang Hangat Diperbincangkan

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Rekomendasi Susu Penambah Nafsu Makan Anak Usia 2 sampai 13 Tahun