Orang Tua Wajib Tahu, Ini Faktor Pemicu Kanker Neuroblastoma pada Anak

Anna Maria Anggita - Senin, 21 Februari 2022
Faktor risiko kanker neuroblastoma
Faktor risiko kanker neuroblastoma Dr_Microbe

Parapuan.co - Neuroblastoma yang terjadi pada anak-anak bisa dipicu oleh berbagai faktor risiko.

Kanker neuroblastoma ini salah satunya disebabkan oleh perkembangan abnormal sel saraf yang belum matang yang dikenal sebagai neuroblas.

Di mana saat janin berkembang, sebagian besar neuroblas tumbuh dan akhirnya menjadi sel saraf yang matang baik sebelum lahir atau dalam beberapa bulan pertama setelah lahir.

Namun dalam beberapa kasus, neuroblas tidak berkembang dengan benar.

Alih-alih menjadi sel saraf yang matang, mereka terus tumbuh dan membelah.

Dalam beberapa kasus, neuroblas abnormal ini mati begitu saja dan dalam beberapa kasus yang jarang terjadi, sel tersebut berkembang menjadi tumor atau neuroblastoma.

Lantas, apa saja faktor risiko penyebab neuroblastoma?

Seperti yang dikutip dari laman resmi American Cancer Society, berikut ini berbagai faktor risiko yang memicu kanker neuroblastoma!

Para orang tua wajib simak ya!

Baca Juga: Kanker Neuroblastoma Berpotensi Dialami Anak, Ini Penyebab dan Gejalanya



REKOMENDASI HARI INI

3 Tips Manfaatkan Uang Pesangon PHK Jadi Modal untuk Wirausaha