Cara Mengetahui Standar Gaji untuk Profesi yang Akan Kamu Lamar

Aulia Firafiroh - Sabtu, 26 Februari 2022
Cara Mengetahui Standar Gaji
Cara Mengetahui Standar Gaji wakila

Parapuan.co- Biasanya saat seseorang baru pertama kali bekerja maupun mendapat tawaran kerja di perusahaan lain, pasti bingung menentukan besaran gaji pertama.

Mengetahui standar besaran gaji sebuah posisi di perusahaan sangat penting agar kamu tidak salah dalam mencantumkan ekspektasi gaji saat proses rekrutmen atau wawancara kerja.

Jika nanti ada negosiasi gaji, pastikan jumlahnya tidak turun dan merugikan dirimu.

Setidaknya masih berada pada kisaran standar atau sedikit lebih tinggi dari standar gaji upah minimum provinsi (UMP) ataupun Upah Minimum Regional (UMR) yang berlaku di daerahmu.

Berikut cara mengetahui standar gaji yang akan kamu lamar mengutip dari Kompas.com:

1) Bertanya pada orang yang masih atau pernah bekerja di perusahaan yang akan kamu lamar

Kamu bisa bertanya kepada orang yang masih atau pernah bekerja di perusahaan yang akan kamu lamar.

Jika kamu memiliki teman yang bekerja di perusahaan tersebut, bertanyalah mengenai gaji dari A sampai Z.

Jika tidak punya, coba terlebih dahulu cek lokasi, lalu temui satu atau dua orang yang bekerja di perusahaan itu, lalu mulai bertanya.

Baca juga: 3 Cara Menjawab Pertanyaan HRD Soal Ekspektasi Gaji Saat Interview

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Ingat Shaheer Sheikh? Ini Sinopsis Film Do Patti yang Dibintanginya Bareng Kajol