Pernah Gagal Nikah, Ayu Ting Ting Akui Sempat Impikan Konsep Pernikahan Syifa

Alessandra Langit - Selasa, 1 Maret 2022
Ayu Ting Ting saat resepsi pernikahan sang adik, Assyifa Nuraini.
Ayu Ting Ting saat resepsi pernikahan sang adik, Assyifa Nuraini. Instagram/Kriznafahrezi

Parapuan.co - Kawan Puan, penyanyi Ayu Ting Ting baru-baru ini mengungkapkan bahwa pernikahan adiknya adalah pernikahan impiannya dulu.

Diketahui, Ayu Ting Ting sempat hampir menikah dengan pria bernama Adit Jayusman.

Namun, pernikahan yang rencananya digelar pada Februari 2021 tersebut gagal dilaksanakan dan keduanya memutuskan untuk berpisah.

Ayu Ting Ting rupanya pernah mendamba-dambakan konsep pernikahan yang seharusnya dilaksanakan tahun lalu itu.

Alih-alih berlarut dalam kekecewaan, Ayu kini justru senang karena pernikahan adiknya, Syifa, merupakan konsep pernikahan impian Ayu.

Melansir Sosok.grid.id, Ayu Ting Ting menyampaikan kepada awak media bahwa ia merasa bahagia melihat konsep pernikahan impiannya terwujud.

Walaupun ia tidak menjadi mempelainya, namun Ayu turut terharu karena mimpinya diteruskan dan diwujudkan oleh adiknya sendiri.

Ibu satu anak ini pun mengaku bahwa setiap aspek dari pernikahan adiknya ini merupakan dream wedding-nya sedari lama.

"Benar dream wedding, yang kemarin enggak jadi, harusnya begini," ungkap Ayu.

Baca Juga: Sang Adik Resmi Menikah, Ayu Ting Ting Ungkap Rasakan Hal Ini

Sumber: sosok.grid.id
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps