Ucapkan Selamat, Taylor Swift Kirim Bunga dan Ucapan Ini pada Avril Lavigne

Firdhayanti - Jumat, 4 Maret 2022
Taylor Swift beri bunga dan pesan untuk Avril Lavigne sebagai ucapan selamat atas album baru Avril.
Taylor Swift beri bunga dan pesan untuk Avril Lavigne sebagai ucapan selamat atas album baru Avril. Instagram @avrillavigne dan @taylorswift

Parapuan.co - Belum lama ini, penyanyi Avril Lavigne telah merilis album ketujuhnya berjudul Love Sux

Album terbaru Avril tersebut mendapat respon positif dari para pendengarnya, termasuk penyanyi Taylor Swift. 

Mantan penyanyi country ini mengaku kalau ia sangat menyukai album Love Sux

Merayakan album teranyar Avril, penyanyi yang kerap disapa Tay ini mengirimkan karangan bunga kepada Avril. 

Tay juga mengirim catatan manis kepada pelantun lagu Bite Me tersebut lho, Kawan Puan. 

“Avril, Telah menari di sekitar dapurku untuk album barumu yang luar biasa!! Ini LUAR BIASA, seperti Kamu," tulis Tay.

Dalam akhir pesannya, Tay mengakui bahwa ia merupakan penggemar dari penyanyi pop-punk itu.

"Penggemarmu selamanya, Taylor," tandas Tay dalam suratnya kepada Avril. 

Pada Jumat (25/2/2022), Avril telah merilis album Love Sux dan mengadakan pertunjukan intim di The Roxy, Los Angeles, Amerika Serikat. 

Baca Juga: Cover Lagu Populer Sk8er Boi, Huening Kai TXT Terima Pujian dari Avril Lavigne

Sumber: Billboard
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Lebih dari Kompetisi, Indonesia Women Half Marathon Jadi Ajang Pemberdayaan Perempuan