Hari Perempuan Internasional 2022, Cinta Laura: Aku Berharga, Kamu Berharga, Kita Berharga

Linda Fitria - Selasa, 8 Maret 2022
Cinta Laura di momen IWD 2022
Cinta Laura di momen IWD 2022 Instagram/claurakiehl

Parapuan.co - Hari ini, 8 Maret 2022 diperingati sebagai Hari Perempuan Internasional oleh seluruh masyarakat global.

Hari ini diperingati sebagai momen para perempuan bangkit dan menyadari bahwa peran yang mereka emban begitu hebat.

Perempuan juga merupakan sosok yang berharga dan tidak boleh diremehkan oleh siapapun.

Hal itu juga yang disuarakan Cinta Laura saat menyambut Hari Perempuan Internasional ini.

Melalui Instagramnya, Cinta menceritakan pengalaman masa lalu yang kurang menyenangkan.

Kala itu, Cinta merasa begitu diremehkan oleh orang-orang di sekitarnya.

Padahal dirinya sudah berusaha untuk menghasilkan karya yang baik dan bermanfaat.

"Selama bertahun-tahun aku merasa diremehkan sehingga aku mulai menyimpan rasa pahit yang akhirnya membuat aku mempertanyakan kemampuanku dan keinginanku untuk berjuang," tulis Cinta.

Rasa minder hingga sakit hati itu akhirnya membuat Cinta justru tidak berkembang.

Baca Juga: Pekerja Keras, 5 Tokoh Perempuan dalam Drama Korea Ini Punya Pekerjaan Tak Biasa

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

ASN Jakarta Boleh Poligami: Apakah Perempuan Dianggap Tak Punya Value hingga Harus Rela Dimadu?