Hari Perempuan Internasional, Pertimbangkan 3 Hal Ini jika Ingin Melamar Pasangan

Saras Bening Sumunar - Selasa, 8 Maret 2022
Perempuan melamar laki-laki terlebih dulu
Perempuan melamar laki-laki terlebih dulu PeopleImages

Parapuan.co - Hari ini, tepat pada 8 Maret 2022, dunia tengah merayakan Hari Perempuan Internasional atau International Women's Day.

Momen bahagia ini diperingati untuk menyuarakan hak-hak serta kebebasan perempuan di dunia. 

Pasalnya, tak bisa dimungkiri, hingga kini masih banyak batasan yang melekat pada perempuan, entah itu dalam pekerjaan hingga hubungan.

Salah satunya ialah pandangan tentang melamar, di mana selama ini pihak prialah yang selalu menginisiasi lamaran terhadap perempuan.

Bahkan, di lingkup masyarakat tertentu, ketika perempuan melamar pria, hal ini masih dianggap janggal atau tampak aneh.

Padahal, tidak ada yang salah ketika perempuan mengambil langkah duluan dan mengutarakan keseriusan dengan melamar pasangan yang dicintainya.

Melansir With Joy, jika kamu ingin melamar pasangan, pertimbangkanlah 3 hal ini sebelum melakukannya. Yuk, simak apa saja!

1. Pilih waktu dan tempat

Pilih tanggal yang memiliki makna pribadi seperti ulang tahun kencan pertama, ciuman pertama, atau bahkan hari istimewa lainnya.

Baca Juga: Pasangan Muda Generasi Milenial, Ini 3 Penyebab Konflik dalam Rumah Tanggamu