Parapuan.co - Kawan Puan, penulis sekaligus kreator konten Puty Puar baru saja merilis buku ketiganya yang bertajuk Empowered ME (Mother Empowers).
Melalui Instagram live PARAPUAN di acara Puan Talks episode Menjadi Puan yang Menguatkan, Selasa (8/3/2021), ia membagikan kisah hingga sosok inspiratif di balik pembuatan karyanya.
Dalam wawancara yang bertepatan dengan Hari Perempuan Internasional 2022 itu, Puty mengungkapkan buku Empowered ME ditulis untuk menjawab berbagai keresahan perempuan.
Menariknya, Puty Puar mengaku sebelum menerbitkan karyanya tersebut, ia sempat galau mengenai judul bukunya.
"Awalnya judulnya mau Ibu-Ibu Produktif, akhirnya ketemu message yang lebih, jadi Empowered ME. Sebetulnya kata 'ME' dalam buku ini artinya bisa aku dan singkatan dari mother empowers," aku Puty.
Dalam wawancara eksklusif tersebut, ia menjelaskan, bahwa bukunya memiliki arti aku berdaya atau empowerd mother empowers, jadi ibu yang berdaya memberdayakan sesamanya.
Tak hanya membahas judul, Puty juga membocorkan isi dari karya buatannya, lho.
Meski memiliki judul Empowered ME (Mother Empowers) menurutnya buku buatannya tersebut bukanlah parenting book, seperti yang diceritakan banyak orang.
"Bukan buku parenting, karena tidak membahas hubungan dengan pasangan atau anak, memang dibahas tapi hanya berupa contoh," jelas Puty.
Baca Juga: Hari Perempuan Internasional, Ini Cara Puty Puar Berdayakan Para Ibu Lewat Buku