Baru Menikah Sebulan, Istri Mendiang Hilman Hariwijaya Tak Kuasa Menahan Kesedihan

Firdhayanti - Kamis, 10 Maret 2022
Dewi Natalia bersama Asma Nadia usai pemakaman Hilman Hariwijaya.
Dewi Natalia bersama Asma Nadia usai pemakaman Hilman Hariwijaya. KOMPAS.COM/ANNISA RAMADANI SIREGAR

Parapuan.co - Penulis dari novel Lupus, Hilman Hariwijaya telah meninggal dunia pada Rabu (9/3/2022). 

Seluruh keluarga dan kerabatnya pun sangat terpukul dengan kepergian sastrawan penting di tahun 1980-an itu. 

Dewi Natalia, istri dari Hilman harus merelakan kepergian sang suami di usia pernikahaannya yang baru saja berusia 1 bulan. 

Kepada Kompas.com, Dewi menceritakan kesedihannya usai pemakaman jenazah suaminya di TPU Jombang, Tangerang Selatan. 

"Saya walaupun hanya sebulan, tapi kenangan yang luar biasa Mas Hilman kasih," ujar Dewi sambil menahan isak tangisnya, Rabu (9/3/2022). 

Dewi juga mengucapkan terima kasih pada berbagai pihak yang telah memberikan dukungan. 

 "Untuk semua yang datang, terima kasih yang sudah doain Mas Hilman. Banyak banget yang support juga belakangan ini, tadi juga banyak banget yang ngomong ternyata kebaikan Mas Hilman itu masya Allah," ungkap Dewi.

"Makasih juga yang sudah nungguin, dengan teman-teman datang itu menurut aku menghargai Mas Hilman," lanjutnya.

Pada kesempatan yang sama, penulis Asma Nadia juga menceritakan curhatan Dewi kepadanya.

Baca Juga: Penulis Lupus, Hilman Hariwijaya Sempat Alami Stroke Ringan Sebelum Meninggal, Kenali Gejalanya

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Baru Menikah Sebulan, Istri Mendiang Hilman Hariwijaya Tak Kuasa Menahan Kesedihan