Bakal Jadi Ema di Pretty Little Liars 2, Ini Fakta Caitlin Halderman

Firdhayanti - Jumat, 11 Maret 2022
Caitlin Halderman di Pretty Little Liars 2.
Caitlin Halderman di Pretty Little Liars 2. Dok. Viu

 

Parapuan.co - Aktris baru Caitlin Halderman akan hadir dalam serial Pretty Little Liars 2

Dalam serial yang diadaptasi dari seri TV Amerika Serikat itu, Caitlin akan berperan sebagai Ema, menggantikan Eyka Farhana, aktris asal Malaysia. 

Namanya mungkin termasuk sebagai aktris baru di Indonesia, namun ia sudah membintangi beberapa judul film dan beradu akting dengan aktor dan aktris ternama.

Sebelum melihat aktingnya di Pretty Little Liars 2, yuk kita simak deretan fakta Caitlin Halderman. 

1. Bergabung dengan Cast Pretty Little Liars

Sama seerti Eyka, Caitlin akan beradu akting dengan Yuki Kato, Anya Geraldine, Valerie Thomas, dan Shindy Huang.

Karakter Ema di musim pertama sering merasa khawatir akan perbedaan antara dirinya dan Mahesa (Naufal Samudra), pria yang ia sukai.

Karena perbedaan itulah, Ema dan Mahesa sempat terpisah selama beberapa waktu.

Di musim kedua nanti, karakter Ema mungkin saja memegang rahasia lain yang tidak diketahui oleh para sahabatnya.

Baca Juga: Segera Tayang di Viu, Intip Bocoran Misteri yang Bakal Terkuak di Serial Pretty Little Liars 2

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Bakal Jadi Ema di Pretty Little Liars 2, Ini Fakta Caitlin Halderman