Parapuan.co - Pinjaman online sekarang ini makin marak seiring dengan tingginya kebutuhan masyarakat akan dana cair dengan jumlah besar dalam waktu singkat.
Pinjaman online menawarkan dana tunai dengan beragam nominal yang bisa dipakai untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, beli rumah, beli kendaraan, hingga modal usaha.
Syarat yang diajukan oleh pinjaman online kepada nasabahnya tergolong ringan, hanya data dan beberapa informasi terkait penghasilan.
Alhasil, masyarakat pun tergiur meminjam uang di pinjaman online (pinjol) karena syarat mudah dan pencairan cepat.
Namun, pertimbangkan empat hal penting sebelum kamu meminjam dana di pinjol.
Berikut PARAPUAN rangkum pertimbangan penting sebelum pinjam di pinjol sehingga menghindarkan diri dari risiko negatif.
1. Sumber pinjaman
Mike Rini Sutikno menyarankan untuk mempertimbangkan sumber pinjaman sebelum kamu meminjam di pinjol.
Baca Juga: 2 Risiko Fatal Ketika Kamu Gagal Bayar Pinjaman Online Legal
Apakah kamu akan meminjam uang di bank, KSP, pegadaian, atau lembaga keuangan lainnya.