Parapuan.co - Kandungan vitamin E jadi skincare viral di TikTok karena punya banyak manfaat.
Mulai dari mengatasi hiperpigmentasi, mencegah penuaan hingga memperbaiki kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari.
Walau punya banyak manfaat, ternyata penggunaan vitamin E sebagai skincare viral di TikTok ini tak bisa sembarang dipakai, terutama untuk Kawan Puan yang punya jerawat.
Hal ini seperti dijelaskan oleh dr. Kamila Jaidi, spesialis kulit, melalui akun TikTok pribadinya.
"Jadi vitamin E enggak baik untuk jerawat, karena dapat mengkonsentrasi sebum," tutur dr. Kamila.
"Akibatnya kotoran menjadi lebih banyak dan memicu jerawat baru," tambahnya.
@dr.kamilajaidi Reply to @ida6666677 #vitaminE #sunscreen #tipsbuatkamu #dokterkecantikan #hnhskincare #skincaretips #dokterjerawat #2022glowup #skincarejerawatampuh ♬ Every Summertime - NIKI
Dijelaskan oleh dr. Kamila bahwa ada perbedaan cara penggunaan vitamin E, khususnya dalam perawatan jerawat, bagi mereka yang tinggal di Indonesia dengan orang di negara empat musim.
Adapun salah satu faktor perbedaan penggunaan vitamin E sebagai skincare populer di TikTok adalah karena masalah iklim.
Baca Juga: Perhatikan 4 Hal Ini sebelum Buat DIY Skincare Viral di TikTok Sendiri
"Pertama iklim luar negeri berbeda, cuaca tropis seperti Tanah Air menjadikan kulit kita cenderung lebih berminyak," tutur dr. Kamila perihal penggunaan vitamin E sebagai skincare viral di TikTok untuk mengatasi jerawat.