Bisa Dorong Jumlah Streaming Lagu, Apa Itu BTS Heardle dan Bagaimana Cara Mainnya

Rizka Rachmania - Selasa, 22 Maret 2022
BTS Heardle, game tebak judul lagu BTS yang dibuat oleh ARMY atau fans BTS
BTS Heardle, game tebak judul lagu BTS yang dibuat oleh ARMY atau fans BTS BTS Heardle

Parapuan.co - Trending di Twitter BTS Heardle pada hari Selasa, (22/3/2022) yang berhasil mengumpulkan 11.000 lebih tweet atau cuitan.

BTS Heardle berhasil menjadi trending di Twitter untuk kategori Music/Musik.

Setelah ditelusuri, ternyata BTS Heardle adalah sebuah permainan tebak judul lagu yang mirip seperti permainan Katla atau Wordle.

Permainan kata ini mengharuskan pemain untuk menebak salah satu judul lagu BTS, boy group asal Korea Selatan, dengan hanya diberikan penggalan lirik.

Penggalan lirik itu tersedia dalam dua bahasa, yakni bahasa Korea yang menjadi bahasa asli lagu-lagu BTS dan juga bahasa Inggris yang merupakan versi terjemahan.

Jika pemain tak bisa membaca lirik lagu BTS itu dalam bahasa Korea, maka ia bisa membaca terjemahan lirik yang sudah dialihbahasakan ke bahasa Inggris.

Ada tujuh kesempatan yang diberikan pada pemain untuk menebak judul lagu BTS Heardle.

Jika tak bisa menebak pada kesempatan pertama lewat penggalan lirik lagu, maka di kesempatan kedua pemain bisa mendengarkan penggalan lirik dan musiknya.

Berikut PARAPUAN rangkum apa itu BTS Heardle dan bagaimana cara mainnya.

Baca Juga: 5 Alternatif Permainan Tebak Kata Mirip Katla, Ada Versi BTS Wordle!

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Manfaat dan Risiko dari Berbagai Posisi Tidur: Telentang, Tengkurap, dan Miring