Selain Buat Makeup Tahan Lama, Ini 7 Fungsi Lain Loose Powder

Citra Narada Putri - Kamis, 24 Maret 2022
Loose powder memiliki banyak fungsi.
Loose powder memiliki banyak fungsi. Dok. barenbliss

Parapuan.co - Loose powder sering digunakan Kawan Puan untuk memberikan hasil makeup yang flawless dan tahan lama.

Bedak yang tersedia dalam pilihan warna kulit atau transparan ini bisa memberikan hasil yang sheer dan ringan di kulit. 

Untuk penggunaan loose powder demi mendapatkan riasan yang tahan lama, kamu bisa menggunakan bedak jenis ini dengan teknik baking, yang akan membantu make up menempel dan tidak cracky di wajah.

Namun tahukah Kawan Puan bahwa ternyata, selain bisa membuat makeup tahan lama, loose powder juga memiliki fungsi lain?

Ini dia fungsi loose powder lainnya yang tak banyak diketahui orang, berdasarkan siaran pers yang diterima PARAPUAN dari barenbliss.

Tampilan Wajah Natural

Loose powder yang memiliki tekstur halus dann lembut akan memberikan kesan riasan lebih natural di wajah.

Hal ini dikarenakan pengaplikasian yang terlihat tipis-tipis dan samar di wajah.

Penggunaan bedak tabur yang translucent atau transparan pun akan memberikan hasil makeup yang natural, light dan tidak berlebihan, meski dipulaskan berkali-kali. 

Baca Juga: Makeup Flawless dan Tahan Lama, Ini Cara Tepat Pakai Loose Powder



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps