5 Rahasia agar Kulit Tetap Kencang Selama Puasa di Bulan Ramadan

Anna Maria Anggita - Minggu, 27 Maret 2022
Rahasia menjaga kulit tetap kencang meski sedang puasa
Rahasia menjaga kulit tetap kencang meski sedang puasa asiandelight

Parapuan.co - Tak dipungkiri bahwa selama bulan Ramadan, tubuh menjadi mengalami kekurangan nutrisi selama berjam-jam, alhasil terkadang kulit jadi kusut.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh dr. Bianca Alianajla dalam acara webinar bertajuk "Natural Glow from Inside Out" yang diadakan oleh ILLO pada Minggu (17/03/2022).

"Ketika bulan Ramadan, kulit rentan dehidrasi. Selain itu, tradisi 'berbukalah dengan yang manis' dengan berbagai menu takjil yang mengandung kadar gula tinggi, dapat menyebabkan gangguan produksi kolagen dalam kulit sehingga dapat berdampak pada elastisitas kulit dan bisa memicu pertumbuhan jerawat" ujarnya.

Selain itu dr. Bianca mengungkap bahwa bangun di tengah malam untuk makan sahur apabila tidak dibarengi dengan tidur yang cukup dapat menghambat proses regenerasi kulit.

Oleh sebab itu selama menjalani puasa, Kawan Puan harus terus menjaga kesehatan kulit.

Tak usah bingung berikut ini lima rahasia agar kulit tetap kencang selama puasa di bulan Ramadan, catat ya!

1. Memperhatikan pola makan selama berpuasa

Seperti yang sudah sering didengar bahwa "you are what you eat" yang artinya segala sesuatu yang dimakan berpengaruh besar terhadap kondisi kesehatan.

Baik itu kesehatan dalam maupun kesehatan bagian terluar yaitu kulit.

Baca Juga: Apa itu Penyakit Epilepsi? Kenali Faktor Risiko dan Gejalanya



REKOMENDASI HARI INI

Nekat Jogging saat Hujan Turun, Ini Risiko yang Mungkin Terjadi