Kartu Prakerja Gelombang 25 Dibuka, Ini 3 Langkah Mudah untuk Bergabung

Aghnia Hilya Nizarisda - Selasa, 29 Maret 2022
Cara mudah bergabung dan daftar Kartu Prakerja gelombang 25.
Cara mudah bergabung dan daftar Kartu Prakerja gelombang 25. Kompas.com

Parapuan.co - Peserta yang lolos Kartu Prakerja gelombang 24 sudah diumumkan kemarin, dan hari ini Selasa, (29/03/2022) gelombang selanjutnya pun dibuka.

Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 25 siang ini telah dibuka dan kamu bisa mulai mendaftarnya melalui laman Prakerja.

Melansir Kompas.com, untuk mendaftar Kartu Prakerja gelombang 25 kamu hanya perlu melakukan tiga langkah mudah dan sudah bisa bergabung.

Sebelum itu, kamu perlu tahu bahwa pemerintah menargetkan 2,9 juta orang untuk menjadi peserta Kartu Prakerja sepanjang 2022.

Seperti pesera gelombang sebelumnya jika lolos Kartu Prakerja kamu akan mendapatkan insentif sebesar Rp600.000 per bulan selama 4 bulan, dengan total Rp2,4 juta.

Hal lain yang perlu kamu ketahui sebelum mendaftar Kartu Prakerja gelombang 25, jika lolos maka insentif akan diberikan usai menyelesaikan pelatihan.

Lantas, jika Kawan Puan ingin mendaftar dan sudah membuat akun, kamu hanya perlu klik "Gabung Gelombang" di laman Prakerja.

Akan tetapi, jika kamu belum membuat akun, maka kamu perlu sign up dan login serta mengisi data diri yang diminta.

"Login ke dashboard prakerja.go.id, klik "Gabung Gelombang", sabar, berdoa dan banyak berbuat baik supaya banyak rezeki melimpah," tulis di caption Instagram Prakerja.

Baca Juga: 5 Tips Anti Gagal Daftar Kartu Prakerja Gelombang 24, Apa Saja?



REKOMENDASI HARI INI

Disinggung IDAI, Mengapa Feeding Rules Penting untuk Tumbuh Kembang Anak?