Parapuan.co - Punya keluarga yang seru, termasuk orang tua, kakak, dan adik yang mendukung kita tentu adalah berkah.
Tapi bagaimana jika ternyata kesuksesan dan kebahagiaan empat bersaudara terganggu karena keinginan orang tua mereka?
Itulah cerita yang diangkat dalam film Ngeri Ngeri Sedap yang diproduseri oleh Dipa Andika dan disutradarai oleh Bene Dion Rajagukguk.
Mengusung cerita drama keluarga, film ini akan menyajikan kisah yang turut dirasakan oleh banyak orang.
Film ini menceritakan empat kakak beradik dengan perjuangannya masing-masing.
Semua kisah itu bermuara pada satu masalah, yaitu apa yang mereka pilih dan jalani harus berbenturan dengan keinginan orang tua mereka.
Menurut Dipa Andika selaku produser Ngeri Ngeri Sedap, ia mengatakan bahwa keluarga adalah bagian dari hidup setiap orang.
Karena itu, melalui film ini mereka mencoba mengangkat drama keluarga yang diterima seluruh masyarakat Indonesia.
“Ketika berbicara mengenai keluarga, ada yang berkata keluarga adalah harta yang paling berharga, ada juga yang berkata keluarga adalah tempat belajar. Tidak ada yang salah, karena keluarga adalah bagian dari kehidupan kita,” ungkap Dipa Andika, selaku produser Ngeri Ngeri Sedap.
Baca Juga: Bakal Tayang di Bioskop, Ini First Look Film Ngeri Ngeri Sedap