Info SBMPTN: Prodi Hukum Terbaik di Indonesia Versi QS WUR, Unair Teratas!

Dian Fitriani N - Kamis, 14 April 2022
Info SBMPTN: Prodi Hukum Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2022.
Info SBMPTN: Prodi Hukum Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2022. AmnajKhetsamtip

Parapuan.co - Kawan Puan yang tertarik melanjutkan pendidikan di bidang hukum, tentunya harus rutin mencari tahu info SBMPTN.

Salah satu caranya yaitu memanfaatkan data pemeringkatan dunia, seperti Quacqurelli Symonds World University Rankings (QS WUR) pada Subject Law tahun 2022.

Ternyata, posisi teratas tahun ini diduduki oleh Fakultas Hukum Universitas Airlangga (Unair), lho.

Menurut info SBMPTN, perguruan tinggi negeri (PTN) asal Surabaya ini menorehkan prestasi dengan menempati peringan nomor 1 di Indonesia dan 101-150 dunia.

Hal ini dibenarkan oleh Dekan Fakultas Hukum Unair, Iman Prihandono.

Ia mengatakan pencapaian tersebut merupakan perolehan tertinggi selama hampir 70 tahun FH Unair berdiri.

"Capaian ini adalah pencapaian luar biasa, artinya kita selevel dengan fakultas hukum terbaik di dunia yang diakui oleh stakeholder dalam QS WUR 2022," tutur Iman, seperti dikutip dari Kompas.com.

Iman mengungkapkan, ada empat hal yang dinilai QS WUR untuk menentukan peringkat, yaitu employer reputation, academic reputation, citations dan h-index.

Berita SBMPTN menyebutkan Fakultas Hukum Unair memperoleh poin tertinggi pada employer reputation.

Baca Juga: Info SBMPTN: Ini 4 Mata Kuliah yang Akan Dipelajari Jurusan Periklanan

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

Info SBMPTN: Prodi Hukum Terbaik di Indonesia Versi QS WUR, Unair Teratas!