Canggung saat Bertemu Teman Lama? 3 Hal Ini Bisa Jadi Alasannya

Saras Bening Sumunar - Selasa, 3 Mei 2022
Canggung bertemu teman lama
Canggung bertemu teman lama goc

Parapuan.co - Momen Lebaran tak hanya dimanfaatkan untuk berkumpul dengan keluarga.

Kamu juga boleh jadi akan menyempatkan waktu untuk bertemu dengan teman lama atau reuni dengan mereka yang dulu satu sekolah denganmu.

Sayangnya, karena sudah lama tidak bertemu kamu mungkin justru merasa canggung saat betemu teman lama.

Ternyata rasa canggung atau awkward saat bertemu teman lama bukan tanpa alasan, lho.

Melansir dari Kompas.comrupanya tiga hal ini bisa menjadi alasan mengapa kamu canggung saat bertemu teman lama. Apa saja?

1. Perasaan terluka

Orang-orang terkadang menganggap terpisahnya persahabatan terjadi karena hal yang kurang baik pada dirinya.

Misalnya, mereka mungkin menganggap teman lamanya tidak terlalu menyukainya sehingga sengaja menjauhkan diri.

Atau bahkan konflik masa lalu yang masih membekas.

Baca Juga: Mengunggah Hampers di Media Sosial Ternyata Bisa Jadi Bentuk Eksistensi



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps