Parapuan.co - Banyak dari Kawan Puan yang memiliki teko listrik di rumah lebih menghemat waktu dan efisien.
Teko listrik sendiri membantu air untuk bersentuhan langsung dengan elemen pemanas sehingga lebih cepat memanaskan minuman dibanding menggunakan kompor.
Meskipun teko listrik hanya digunakan untuk memanaskan air, penting bagi Kawan Puan untuk menjaga kebersihannya termasuk cara mencuci teko listrik.
Menurut Country Living, teko listrik dapat dipenuhi kerak seperti garam putih yang membuatnya tidak cukup cepat untuk mendidihkan air.
Saat mendidih, sebagian mineral akan tertinggal dan terjatuh ke dasar teko listrik.
Ini akan sangat bermasalah jika air yang dimasak adalah air yang mengandung mineral yang tinggi, atau air sadah.
Seiring berjalannya waktu, residu mineral akan menjadi kerak dan menyumbat elemen panas teko listrik.
Akibatnya, peralatan elektronik rumah tangga ini tidak bekerja dengan efisien.
Berikut 2 bahan yang bisa Kawan Puan manfaatkan untuk membersihkan teko listrik:
Baca Juga: Pertimbangkan 5 Hal Ini Sebelum Memutuskan Membeli AC Portabel