Parapuan.co - Menjadi seorang ibu baru tentu menjadi anugerah luar biasa dan menyenangkan secara bersamaan.
Selain kebahagiaan, perasaan seperti kecemasan, kekhawatiran, dan ketidakpastian turut andil menyita perhatian ibu baru. Sehingga, banyak perempuan yang menyebut bahwa peran menjadi ibu baru rasanya campur aduk.
Kehadiran buah hati tentu menjadikan suasana rumah menjadi ramai, tapi tak sedikit pula ibu baru merasa kesepian setelah melahirkan anak.
Hal ini karena ibu baru merasa terputus secara sosial dari keluarga, teman, atau rekan kerja di kantornya.
Ternyata, rasa kesepian ibu baru dipengaruhi oleh tingkat estrogen dan progesteron yang turun secara tiba-tiba setelah melahirkan.
Jika Kawan Puan tengah merasakan hal ini ketika menjadi ibu baru, kamu tidak sendiri.
Ada beberapa cara mengatasi kesepian sebagai ibu baru seperti melansir Verywell Family. Yuk, simak!
1. Akui perasaanmu
Langkah pertama dalam menghadapi kesepian adalah mengakui perasaanmu, jadi tak perlu malu saat merasa kesepian.
Baca Juga: Jangan Risau, Ini 5 Cara Meningkatkan Rasa Percaya Diri sebagai Ibu Baru