Catat, Ini Perubahan Rute KRL Jabodetabek Terbaru Mulai 28 Mei 2022

Alessandra Langit - Jumat, 27 Mei 2022
Perubahan rute KRL di Jabodetabek mulai Sabtu (28/5/2022).
Perubahan rute KRL di Jabodetabek mulai Sabtu (28/5/2022). KOMPAS.COM/GARRY LOTULUNG

Parapuan.co - Kawan Puan, rute KRL akan mengalami perubahan mulai Sabtu,  (28/5/2022).

Perubahan rute tersebut diumumkan langsung oleh PT KAI Commuter Line di akun media sosialnya.

Menurut PT KAI Commuter Line, perubahan rute KRL ini dilakukan karena adanya rencana pengembangan Stasiun Manggarai.

Stasiun Manggarai rencananya akan berubah menjadi Stasiun Sentral.

"Persiapan Switch Over ke-5 (SO 5) Stasiun Manggarai," bunyi pernyataan resmi PT KAI Commuter Line. 

Kawan Puan pengguna setia KRL, berikut perubahan rute KRL Jabodetabek mulai besok yang dilansir dari Kompas.com.

Perubahan Rute KRL

1. KRL Lin Cikarang tak lagi menuju Stasiun Jakarta Kota melainkan ke Stasiun Angke/Kampung Bandan via Manggarai/Pasar Senen.

2. KRL Lin Loop dengan tujuan Bogor-Angke/Jatinegara akan dinonaktifkan.

Baca Juga: 7 Kelebihan Naik KRL Commuter Line, Salah Satunya Bebas Macet!

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!