4 Tips Memasak Cepat Kue Tanpa Telur, Kuncinya di Cara Pengadukan Adonan

Ratu Monita - Minggu, 29 Mei 2022
Memasak cepat kue tanpa telur.
Memasak cepat kue tanpa telur. ac_bnphotos

Parapuan.co - Dalam tips memasak cepat kue, telur menjadi salah satu bahan utama.

Seperti diketahui, penggunaan telur dalam proses pembuatan kue berfungsi untuk membuat tekstur menjadi lembut dan mengembangkan. 

Namun, tahukah kamu bahwa terdapat cara memasak cepat kue dengan tekstur lembut tanpa menggunakan telur?

Dengan kata lain, kamu tak lagi wajib menggunakan telur untuk menghasilkan kue yang lembut dan tidak bantat. 

Dikutip dari laman Kompas.com, coba ikuti cara membuat cake tanpa telur dari buku berjudul Step by Step - Cake Potong Serba Cokelat (2013) oleh Yeni Ismayani terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.

1. Gunakan bahan berkualitas

Hal pertama yang perlu diperhatikan dalam memasak mudah kue tanpa telur adalah menggunakan bahan-bahan yang berkualitas. 

Dengan kualitas bahan yang baik maka dapat memberikan hasil kue yang baik dan maksimal. 

Selain kualitas bahan, takaran yang tepat juga menjadi salah satu kunci keberhasilan. 

Baca Juga: 3 Tips Menyimpan Kue Kering Sisa Lebaran, Cukup Pakai Silica Gel

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Rekomendasi Susu Penambah Nafsu Makan Anak Usia 2 sampai 13 Tahun