Parapuan.co – Kawan Puan, salah satu cara mengencangkan wajah yang kini diminati adalah ultherapy.
Seperti namanya, ultherapy merupakan metode pengencangan kulit terutama wajah dengan gelombang ultrasound.
Gelombang ultrasound ini adalah gelombang yang sama digunakan untuk USG, Kawan Puan.
Lebih lanjut, Dr. Ni Nyoman Indra Lesthari SpKK, FINSDV, selaku dokter estetika serta spesialis kulit dan kelamin menjelaskannya secara lengkap tentang apa itu prosedur tanpa operasi ini.
“Jadi ultherapy adalah teknologi dengan ultrasound. Konsepnya seperti memanaskan makanan di dalam microwave,” ungkapnya pada acara Press Conference Merz Aesthetics Rayakan 2 Juta Prosedur Perawatan Ultheraphy®️ di Seluruh Dunia, Senin (30/5/2022).
Ultrasound menggetarkan kolagen di dalam kulit
Lebih lanjut dr. Indra menjelaskan bahwa ultherapy memanfaatkan gelombang ultrasound tersebut untuk menggetarkan kolagen di dalam kulit.
Getaran tersebut akan menimbulkan panas dengan suhu sekitar 60-70 derajat Celsius.
Panas dengan suhu tersebut merupakan kondisi yang baik untuk kembali mengencangkan kolagen.
Baca Juga: Mengenal Ultherapy, Mengencangkan Wajah dengan Menggetarkan Kolagen di Kulit