Tidak Benar, Ini 5 Mitos Soal Kesehatan Mental yang Banyak Dipercaya

Ericha Fernanda - Selasa, 7 Juni 2022
Kesalahpahaman tentang kesehatan mental yang perlu diluruskan.
Kesalahpahaman tentang kesehatan mental yang perlu diluruskan. pondsaksit

Parapuan.co - Selama beberapa tahun terakhir, orang-orang mulai sadar akan pentingnya kesehatan mental demi kesejahteraan hidup.

Hal ini menjadi langkah kemajuan bahwa tidak hanya penyakit fisik yang perlu diatasi, tetapi juga penyakit mental.

Meski topik tersebut semakin berkembang, ternyata masih ada kesalahpahaman tentang kesehatan mental.

Kesalahpahaman atau stigma negatif tentang kesehatan mental dapat membuat pengidapnya merasa takut dan malu.

Padahal, tidak apa-apa untuk tidak baik-baik saja. Sebab, selalu ada cara mengatasi dan menyembuhkan.

Melansir Medical News Today, berikut kesalahpahaman tentang kesehatan mental yang perlu diluruskan. Yuk, simak!

1. Masalah kesehatan mental jarang terjadi

Tidak benar. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memperkirakan 1 dari 4 orang di dunia akan mengalami gangguan kesehatan mental di beberapa titik dalam hidupnya.

Salah satu gangguan kesehatan mental yang paling umum adalah depresi, yaitu hilangnya minat pada aktivitas sehari-hari dan kesedihan berkepanjangan.

Baca Juga: 4 Penyebab Utama Depresi, Mulai Riwayat Keluarga hingga Kepribadian



REKOMENDASI HARI INI

Mengapa Semut Muncul di Rumah Saat Musim Hujan? Ini Cara Mengatasinya