Tingkatkan Kepercayaan Diri, Terapkan 5 Hal Ini untuk Cegah Cakey Makeup

Ardela Nabila - Minggu, 12 Juni 2022
Cara mencegah cakey makeup.
Cara mencegah cakey makeup. twinsterphoto

Parapuan.coCakey makeup merupakan permasalahan yang bisa terjadi pada siapapun dan dapat menyebabkan runtuhnya kepercayaan diri.

Setiap perempuan tentunya menginginkan tampilan kulit wajah yang flawless dan bebas dari makeup yang patchy.

Biasanya, cakey makeup sendiri disebabkan oleh penggunaan foundation yang tidak sesuai dengan jenis kulit ataupun dalam pengaplikasiannya.

Namun tak perlu khawatir, sebab ada sejumlah cara yang bisa Kawan Puan terapkan untuk mencegah cakey makeup yang bisa menurunkan kepercayaan diri.

Dikutip dari Pink Villa, berikut ini lima hal yang bisa kamu terapkan untuk mencegah makeup menjadi cakey.

1. Gunakan pelembap sebelum menggunakan foundation

Jika kulit kamu tidak terhidrasi, maka foundation akan terlihat cakey ataupun patchy seiring kamu melakukan aktivitas.

Apabila Kawan Puan ingin meratakan foundation dengan benar, pastikan kulit halus dan terhidrasi dengan baik.

Maka dari itu, penting bagi kamu untuk melembapkan kulit dengan skincare atau pelembap sebelum menggunakan foundation.

Baca Juga: 5 Tips Mengatasi Makeup Cakey, Kuncinya Jangan Langsung Ditimpa Bedak

Sumber: Pink Villa
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Lebih dari Kompetisi, Indonesia Women Half Marathon Jadi Ajang Pemberdayaan Perempuan