Serial Squid Game Hadirkan Season 2, Gong Yoo Bakal Kembali?

Firdhayanti - Senin, 13 Juni 2022
Squid Game.
Squid Game. YOUNGKYU PARK

Parapuan.co - Cuplikan teaser dari serial fenomenal Squid Game season 2 telah dirilis oleh Netflix. 

Dalam teaser tersebut, terdapat pesan dari penulis, sutradara, sekaligus produser eksekutif Hwang Dong-Hyuk yang bakal kembali hadir di Squid Game season 2

Permainan Red Light, Green Light yang ikonik dalam serial bertema survival tersebut menjadi konsep dari teaser kali ini. 

"Lampu merah...LAMPU HIJAU! Squid Game secara resmi akan kembali untuk Musim ke-2!"

Dalam teaser tersebut, ditampilkan animasi singkat dari boneka perempuan dalam permainan.

Boneka bernama Younghee itu menggerakkan sensor kamera yang ada di matanya. 

Tak lama kemudian, muncul angka 2 pada mata kamera Younghee. 

Tak cuma itu, Hwang Dong Hyuk menyampaikan bahwa  Lee Jung Jae dan Lee Byung Hun akan kembali. 

Keduanya akan kembali berperan sebagai Gi Hun dan Front Man di Squid Game season 2

Baca Juga: 3 Serial Tema Survival yang Bakal Hadirkan Season 2, Ada All of Us Are Dead

Sumber: Variety
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps