Diramaikan Koleksi Desainer Muda, Ini Tren di London Fashion Week Spring Summer 2023

Citra Narada Putri - Senin, 13 Juni 2022
London Fashion Week Spring Summer 2023 diramaikan dengan koleksi dari desainer muda.
London Fashion Week Spring Summer 2023 diramaikan dengan koleksi dari desainer muda. Dok. Getty Images, Sans Peng, & Brandon Choi

Parapuan.co - Pekan mode dunia untuk menyambut musim semi dan panas sudah dimulai, yang diawali dengan London Fashion Week sejak Jumat lalu (11/6/2022).

Acara ini pun diadakan secara hybrid, yang mengombinasikan peragaan busana secara fisik maupun digital dari 30 lebih jenama asal Inggris. 

Kendati demikian, pada pekan mode London ini banyak nama-nama besar di industri fashion yang absen memamerkan koleksi terbaru mereka.

Sebagai gantinya, banyak jenama-jenama baru yang tak kalah unik dan segar yang mencuri perhatian.

Pun, pada perhelatan kali ini lebih universal, yang mana tak hanya menghadirkan koleksi womenswear, tapi juga berbagai menswear yang menarik.

Berikut PARAPUAN ulas jenama fashion yang tampil di London Fashion Week Spring Summer 2023:

Carlota Barrera

Carlota Barrera di London Fashion Week Spring Summer 2023.
Carlota Barrera di London Fashion Week Spring Summer 2023. Dok. Getty Images

Desainer asal London, Carlota Barrera, banyak bermain pada warna-warna pastel seperti sky blue dan mint green, yang ternyata juga cocok untuk menswear.

Baca Juga: Ciamik! Wardah Gandeng 4 Desainer Lokal di Indonesia Fashion Week 2022



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat