Duet Bersama BTS, Anderson Paak Main Drum Bawakan Lagu Yet To Come

Firdhayanti - Selasa, 14 Juni 2022
BTS dan Anderson .Paak usai bawakan Yet To Come.
BTS dan Anderson .Paak usai bawakan Yet To Come. Youtube.com/BANGTANTV

 

Parapuan.co - Belum lama ini, grup asal Korea Selatan BTS membawakan lagu terbaru mereka Yet To Come dalam format langsung.

Baik RM, Suga, Jungkook, V, Jimin, J-Hope, dan Jin membawakan lagu tersebut di Youtube BANGTANTV dalam acara Proof Live.

Tak sendiri, BTS rupanya membawakan lagu itu bersama dengan Anderson Paak lho, Kawan Puan!

BTS dan Anderson Paak tampil di Death Valley, Amerika Serikat.

Berlatar bukit, para member duduk sambil menyanyikan lirik mereka.

Setelah lagu selesai, para member berdiri dan merapat lalu sang leader RM memanggil Anderson Paak.

Rupanya, Anderson Paak mengiringi BTS dengan menjadi pemain drum.

"Tolong berikan sambutan hangat untuk tamu spesial kami, Anderson," ucap RM.

Dipersilahkan oleh RM,  Anderson Paak berdiri di tengah-tengah mereka.

 Baca Juga: Kilas Balik Perjalanan 9 Tahun Karier BTS Lewat Kumpulan Lagu Ikonik di Album Proof

Sumber: Youtube
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Kawan Puan Mau Punya Tato? Pertimbangkan Hal Ini agar Tidak Menyesal