Pakai Tanaman Asli, Ini Cara Membuat Koleksi Loewe Menswear SS 23

Citra Narada Putri - Senin, 27 Juni 2022
Koleksi terbaru Loewe Menswear Spring Summer 2023 yang menggunakan tanaman asli.
Koleksi terbaru Loewe Menswear Spring Summer 2023 yang menggunakan tanaman asli. Dok. TikTok Loewe

Parapuan.co - Selalu ada saja hal yang unik dan menarik terjadi di industri fashion dunia untuk menentukan tren mode.

Salah satunya seperti yang dilakukan Loewe, rumah mode mewah asal Spanyol, yang melakukan terobosan baru pada koleksi Menswear Spring Summer 2023 yang baru saja dipamerkannya.

Jika diperhatikan pada koleksi pakaian khusus untuk laki-laki ini, terdapat beberapa elemen 'tanaman hijau' di sejumlah pakaiannya.

Mulai dari celana jeans dan jogger, coat, sweater hingga sneaker yang ditumbuhi aneka tanaman hijau yang terlihat mencolok.

Koleksi Loewe Menswear Spring Summer 2023 yang pakai tanaman asli.
Koleksi Loewe Menswear Spring Summer 2023 yang pakai tanaman asli. Dok. Loewe

Rupanya, hal ini sengaja dilakukan oleh Jonathan Anderson, Creative Director dari Loewe yang ingin memberikan sentuhan alam pada koleksi musim semi dan panas tahun depan. 

"Ini adalah perpaduan antara yang organik dan yang dibuat-buat," ujarnya, seperti melansir dari Vogue

Lebih menariknya lagi, ternyata tim Loewe bahkan menanam sendiri tanaman-tanaman tersebut agar bisa tumbuh secara alami di sejumlah pakaian koleksi Menswear Spring Summer 2023.

Prosesnya tersebut juga dibagikan di akun resmi TikTok Loewe melalui sebuah video singkat.

Baca Juga: Balenciaga Dituduh Jual Sneakers Rusak Seharga 26 Juta Rupiah, Ternyata Ini yang Sebenarnya



REKOMENDASI HARI INI

5 Hal Penting yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Popok Bayi