4 Skills Wajib Editor Webtoon seperti Kim Sejeong di Drakor Today's Webtoon

Arintha Widya - Kamis, 30 Juni 2022
Skills wajib editor webtoon seperti Kim Sejeong di drakor Today's Webtoon.
Skills wajib editor webtoon seperti Kim Sejeong di drakor Today's Webtoon. SBS

Parapuan.co - Promosi drama Korea terbaru Kim Sejeong berjudul Today's Webtoon sudah gencar dilakukan.

Padahal, drama tersebut baru dijadwalkan tayang pada 29 Juli 2022 menggantikan Why Her? yang dibintangi Seo Hyun Jin.

Meski masih sebulan lagi, tidak ada salahnya kamu juga mencari tahu lebih banyak mengenai peran Kim Sejeong di drama Today's Webtoon.

Salah satunya terkait perannya sebagai seorang editor webtoon, mengingat ia dikisahkan sebagai mantan atlet judo.

Entah bagaimana ia menjadi editor webtoon dengan latar belakang seorang atlet, hal itu akan dibongkar di drama Today's Webtoon.

Sebelum itu, ketahui dulu skills atau keterampilan yang dibutuhkan untuk bisa menjadi seorang editor webtoon, yuk!

Skills yang Harus Dimiliki Editor Webtoon

Berbagai sumber menyebutkan, keterampilan utama yang mesti dimiliki seseorang untuk bisa menjadi editor webtoon adalah desain grafis.

Desain grafis sendiri merupakan bidang ilmu yang menggunakan elemen visual dan dan komunikasi untuk menciptakan persepsi akan sebuah pesan tertentu.

Baca Juga: Mengenal Profesi Makelar seperti yang Diperankan IU di Film Broker

Sumber: Lifepal.co.id
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Film Sebelum Tujuh Hari: Fanny Ghassani Buat Perjanjian Mengerikan