Parapuan.co - Hidup berdampingan bersama tetangga bukan menjadi hal yang mudah.
Tak jarang jika sesuatu yang kamu lakukan bisa menjadi sorotan dan bahan omongan mereka.
Terlebih jika tetangga tidak menyukaimu.
Menyadur dari laman Herway, berikut tanda yang menunjukkan jika tetangga tidak menyukaimu.
Yuk simak!
1. Menghindari Percakapan
Hal pertama yang menunjukkan jika tetangga tidak menyukaimu adalah mereka mencoba menghindari percakapan.
Misal, saat kamu bertemu dan berpapasan, mereka akan memalingkan wajah dan berusaha menghindari percakapan.
Atau mereka sengaja menjawab pertanyaanmu dengan nada tidak nyaman.
Baca Juga: Tetangga Kerap Ikut Campur Urusan Rumah Tanggamu? Ini 3 Cara Mengatasinya