Order Gojek Telat Jemput 10 Menit? Sekarang Costumer Dapat Voucher

Firdhayanti - Kamis, 7 Juli 2022
Acara Gojek peluncuran Jaminan Penjemputan Tepat Waktu pada Kamis (7/7/2022).
Acara Gojek peluncuran Jaminan Penjemputan Tepat Waktu pada Kamis (7/7/2022). Dok. PARAPUAN/Firdhayanti

Parapuan.co - Aplikasi transportasi Gojek meluncurkan program layanan terbarunya pada Kamis, 7 Juli 2022. 

Program baru yang dibuat Gojek adalah jaminan penjemputan tepat waktu yang hadir pada layanan GoRide dan GoCar seluruh Indonesia. 

Dalam program ini, penumpang GoRide dan GoCar akan mendapatkan kompensasi berupa voucher apabila driver datang terlambat dari waktu yang sudah ditentukan.

Adapun untuk waktu yang diberi kompensasi adalah ketika driver terlambat hingga 10 menit dari waktu tertera di aplikasi. 

"Voucher ini nantinya bisa dipakai pelanggan untuk transaksi GoRide dan GoCar berikutnya," kata Amanda Parikesit, Head of Global Marketing Gojek dalam konferensi pers di kawasan SCBD pada Kamis (7/7/2022). 

Program ini merupakan bagian dari inisiatif #WeGotYou, sebuah kampanye global sekaligus komitmen berkelanjutan Gojek menghadirkan layanan transportasi andalan untuk mendukung produktivitas masyarakat.

Kampanye ini merupakan bagian dari fokus Gojek dalam memberikan solusi terbaik untuk berbagai kebutuhan masyarakat yang dihadirkan.

Dalam #WeGotYou, Gojek berkomitmen sepenuh hati untuk menciptakan pengalaman mobilitas terbaik bagi pelanggan.

"Melengkapi berbagai inisiatif dan inovasi yang sebelumnya telah berjalan, komitmen #WeGotYou ini kami perkuat lewat program ‘Jaminan Penjemputan Tepat Waktu’ untuk memenuhi kebutuhan masyarakat mendapatkan pengalaman mobilitas terbaik melalui layanan transportasi andalan.”

Baca Juga: Catat! Ini Cara Belanja Tanpa Kurangi Saldo Gopay di Gojek dan Tokopedia



REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!