Apa Itu Ringworm? Infeksi Jamur pada Kulit yang Cepat Menular

Ericha Fernanda - Rabu, 20 Juli 2022
Ringworm atau kurap.
Ringworm atau kurap. alejandrophotography

 

Parapuan.co Ringworm (dermatofitosis) atau kurap adalah infeksi jamur kulit yang bisa menyerang berbagai bagian tubuh.

Berbagai jenis jamur dapat menjadi penyebab ringworm, termasuk Trichophyton, Microsporum, dan Epidermophyton.

Infeksi ringworm dapat menyerang manusia dan hewan, yang biasanya terjadi di kulit kepala, tangan, kaki selangkangan, dan kuku.

Gejala Ringworm

Melansir WebMD, gejala ringworm ditandai dengan adanya bercak merah bersisik atau benjolan yang terasa gatal.

Bercak ini biasanya tampak merah pada kulit yang lebih terang atau cokelat keabu-abuan pada kulit yang lebih gelap.

Seiring waktu, bercak atau benjolan berubah menjadi tambalan berbentuk cincin atau lingkaran di area kulit yang terkena. 

Bagian dalam tambalan ringworm biasanya bening atau bersisik, sementara bagian luar sedikit terangkat dan bergelombang.

Jika ringworm terjadi di kulit kepala, biasanya dimulai dengan benjolan bersisik yang dapat merontokkan rambut.

Baca Juga: Apa Itu Herpes Zoster? Penyakit Cacar Ular yang Sering Dikira Jerawat

Sumber: WebMD
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Apa Itu Ringworm? Infeksi Jamur pada Kulit yang Cepat Menular