5 Tips Memasak Cepat Chicken Pok-Pok, Cocok untuk Bekal Sekolah Anak

Ericha Fernanda - Jumat, 22 Juli 2022
Tips memasak cepat chicken pok-pok untuk bekal sekolah anak.
Tips memasak cepat chicken pok-pok untuk bekal sekolah anak. LauriPatterson

Parapuan.co - Bingung mau masak apa? Ada tips memasak cepat chicken pok-pok untuk bekal sekolah anak nih, Kawan Puan.

Chicken pok-pok merupakan olahan ayam goreng renyah tanpa tulang yang kerap dijumpai di gerai makanan di mal.

Olahan ayam goreng renyah ini berukuran kecil-kecil atau potongan dadu sehingga tampak seperti camilan popcorn.

Chicken pok-pok cocok disajikan dengan saus mayones dan saus tomat untuk sarapan maupun bekal sekolah anak.

Melansir Kompas.com, berikut tips memasak cepat chicken pok-pok renyah untuk makanan anak. Yuk, simak!

1. Siapkan ayam filet

Cara membuat chicken pok-pok yang pertama adalah menyiapkan ayam filet atau daging ayam tanpa tulang.

Pastikan daging ayam segar dan sudah dibersihkan, kemudian potong daging ayam seukuran dadu atau kotak kecil.

Sebaiknya jangan dipotong terlalu besar karena akan lebih juicy dan mirip dengan ayam goreng tepung pada umumnya.

Baca Juga: 6 Tips Memasak Cepat Chicken Katsu Renyah ala Restoran Jepang



REKOMENDASI HARI INI

Jadi Tren Kencan 2024, Ini Tips Sukses Dapat Pasangan di Dating Apps