Bantu Perempuan Tak Mager Pakai Skincare, Brand Lokal Ini Rilis Produk 3in1

Arintya - Rabu, 27 Juli 2022
Neira, brand skincare lokal rilis produk 3in1
Neira, brand skincare lokal rilis produk 3in1 Dok. Neira

Parapuan.co – Kawan Puan, rutin memakai skincare menjadi salah satu hal penting untuk menjaga kulit wajah agar tetap sehat.

Namun bagi sebagian orang, memakai skincare merupakan tantangan tersendiri mengingat banyaknya produk yang harus digunakan.

Seperti diketahui, saat ini sedang tren skincare berlapis yang mengharuskan Kawan Puan memakai produk perawatan wajah mulai dari toner, serum hingga pelembap.

Karena banyaknya produk yang harus digunakan, hal tersebut menyebabkan sebagian orang merasa mager atau malas mengaplikasikan skincare secara rutin.

Melihat fenomena mager memakai skincare tersebut, salah satu brand skincare lokal, Neira, menciptakan produk terbarunya.

Produk tersebut diklaim merupakan solusi yang tepat untuk Kawan Puan yang mager pakai skincare tetapi ingin merawat kulit wajah agar tetap sehat.

Dengan mengedepankan pengalaman memakai skincare yang praktis dan anti mager, Neira resmi merilis produk terbarunya, yaitu Superfood Skin Juice: Glow Booster dan Superfood Skin Juice: Acne Hack.

Hadirnya Superfood Skin Juice: Glow Booster dan Superfood Skin Juice: Acne Hack tersebut diharapkan menjadi bukti nyata dari Neira dalam merevolusi rutinitas skincare.

“Neira hadir sebagai sahabat yang suportif bagi para pecinta skincare dan dengan produk yang affordable serta menyederhanakan langkah skincare routine sehari-hari,” ungkap Bill Tano, Co-Founder Neira, dalam Neira’s First Launch: Solusi Skincare-an Buat Kaum Mager #SkincareAntiMager, Selasa (26/7/2022).

Baca Juga: Kerap Diabaikan, Ini 3 Faktor Penting dalam Merawat Kulit Wajah

Penulis:
Editor: Arintya


REKOMENDASI HARI INI

Bantu Perempuan Tak Mager Pakai Skincare, Brand Lokal Ini Rilis Produk 3in1