Parapuan.co – Kawan Puan, ajang ASEAN Para Games 2022 secara resmi ditutup.
Acara Closing Ceremony ASEAN Para Games 2022 ini diselenggarakan pada Sabtu (6/8/2022), bertempat di Stadion Manahan, Solo.
Closing Ceremony ASEAN Para Games 2022 dihadiri oleh Presiden Indonesia Joko Widodo dan didampingi oleh Ibu Iriana Joko Widodo.
Tak hanya Presiden Jokowi, acara penutupan ASEAN Para Games 2022 tersebut juga dihadiri oleh Menteri BUMN, Erick Tohir dan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Dalam acara penutupan tersebut, Zainudin Amali selaku Menteri Pemuda dan Olahraga memberikan sambutannya terkait penyelenggaraan ASEAN Para Games ke-11 di Solo, Jawa Tengah.
“Kita patut bersyukur acara ASEAN Para Games 2022 sudah dilaksanakan,” jelas Zainudin Amali.
Terkait kemenangan yang diraih Indonesia, Zainudin Amali turut merasa bangga atas medali yang didapatkan para atlet Indonesia.
“Kita patut bersyukur mendapatkan 175 medali emas, 144 medali perak, 107 medali perunggu dengan total medali 426 adalah kontingen Indonesia,” tambah Zainudin Amali.
“Ini menjadi perolehan medali emas terbesar di Indonesia sejak pertama kali mengikuti ASEAN Para Games di Kuala Lumpur tahun 2001,” tambahnya.
Baca Juga: Panen Medali, Tim Para Badminton Indonesia Sumbang 13 Emas di ASEAN Para Games 2022